Alutsista Korps Marinir tank Amphibi PT 76 yang pernah turut serta dalam operasi Dwikora akan menjadi saksi sejarah dengan ditempatkannya tank tersebut di Monumen Dwikora Banjarmasin.
Penempatan kendaraan tempur lapis baja di Monumen Dwikora ini dilaksanakan dalam sebuah upacara militer sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada tank Amphibi PT 76 yang dipimpin Komandan Lanal (Danlanal) Banjarmasin Letkol Laut Dato Rusman di lokasi pembangunan Monumen Dwikora di jalan Liang Anggang KM 20, Banjarmasin, Senin (30/9).
Kegiatan tersebut juga diwarnai dengan pemotongan tumpeng oleh Danlanal Banjarmasin dan diserahkan kepada Koptu Marinir Diyanto. Acara dihadiri oleh Danlanal, pasukan upacara dari Lanal Banjarmasin dan Marinir, Ketua beserta Pengurus Cabang Jalasenastri Banjarmasin dan tamu undangan lainnya.
Pembangunan monumen yang telah berlangsung sejak tanggal 4 September 2013 tersebut dilaksanakan oleh para prajurit Korps marinir Wilayah Timur dipimpin Komandan Pangkalan Korps Marinir (Danlanmar) Surabaya Kolonel Marinir M. Hari, melibatkan prajurit Pasmar-1 yaitu Yon Zeni-1 Mar, Menbanpur-1 Mar, Menkav-1 Mar, dan Menart-1 Mar serta Lanmar Surabaya.
Penempatan kendaraan tempur lapis baja di Monumen Dwikora ini dilaksanakan dalam sebuah upacara militer sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada tank Amphibi PT 76 yang dipimpin Komandan Lanal (Danlanal) Banjarmasin Letkol Laut Dato Rusman di lokasi pembangunan Monumen Dwikora di jalan Liang Anggang KM 20, Banjarmasin, Senin (30/9).
Kegiatan tersebut juga diwarnai dengan pemotongan tumpeng oleh Danlanal Banjarmasin dan diserahkan kepada Koptu Marinir Diyanto. Acara dihadiri oleh Danlanal, pasukan upacara dari Lanal Banjarmasin dan Marinir, Ketua beserta Pengurus Cabang Jalasenastri Banjarmasin dan tamu undangan lainnya.
Pembangunan monumen yang telah berlangsung sejak tanggal 4 September 2013 tersebut dilaksanakan oleh para prajurit Korps marinir Wilayah Timur dipimpin Komandan Pangkalan Korps Marinir (Danlanmar) Surabaya Kolonel Marinir M. Hari, melibatkan prajurit Pasmar-1 yaitu Yon Zeni-1 Mar, Menbanpur-1 Mar, Menkav-1 Mar, dan Menart-1 Mar serta Lanmar Surabaya.
0 komentar:
Posting Komentar